Franck Ribery benar-benar murka kepada federasi sepak bola
Prancis dengan berkata bahwa ia sudah tidak punya urusan apapun dengan
negaranya.
Pemain Bayern Munich telah memutuskan untuk pensiun dari
sepak bola internasional pada bulan Agustus lalu, setelah ia dipaksa absen di
Piala Dunia karena mengalami cedera punggung.
Saat itu ia meminta federasi Prancis untuk memeriksa
cederanya kepada tim dokter Bayern, tetapi permintaan itu ditolak sehingga ia
masih merasakan sakit hingga sekarang.
"Dengan Prancis kini saya sudah tidak punya urusan
lagi. Dalam dua tahun saya mencoba segalanya untuk bermain di Piala Dunia - di
babak kualifikasi bahkan saya menjadi top skorer mereka baik gol maupun
assist," sebut pemain 31 tahun itu.
"Prancis berada di Piala Dunia karena saya. Tetapi
semua sudah terjadi. Saya benar-benar kecewa dengan apa yang terjadi,"
lanjut Ribery.
Kini sang pemain sayap pun mencoba mengganti
kewarganegaraannya menjadi Jerman mengingat ia telah berada di Jerman sejak
lama. "Tak ada alasan mengapa saya akan menolak ditawari warga negara
Jerman. Keluarga serta anak-anak saya sangat senang berada di Jerman,"
pungkasnya.
Sign up here with your email
ConversionConversion EmoticonEmoticon